PABRIK KOPI HARUM Nan MANIS di Kota Tangerang

Didalam benak saya untuk pertama kali mendengarnya adalah sebuah tempat yang luas yang berada di kawasan industri atau jauh dari hiruk pikuk kota tangerang, tapi setelah kurang lebih 1 jam berkendara menuju sana ternyata tepat di per-empatan ciledug, cukup unik ada sebuah pabrik ditengah kota.

Pabrik kecil tersebut bernama "Pabrik Kopi cap Harum Manis" disinilah proses roasting biji kopi pilihan yang didatangkan langsung dari sumatera dan dari daerah daerah lain di indonesia.


Tidak hanya menyediakan kopi roasting, tempat ini juga menyediakan kopi mentah dan kopi luwak, pas buat para pecinta kopi untuk mampir ngopi disini sekalian beli coffee beans khas pabrik kopi cap harum manis, selain coffee beans bisa juga beli dalam keadaan sudah bubuk atau request untuk digilingkan sesuai ukuran yang kita mau, karena pegawainya yg super ramah sehingga bisa kita tanya tanya ukuran yg pas untuk coffee beans andalan pabrik kopi cap harum manis, untuk kamu yg ga mau ribet, bisa juga beli dalam bentuk sachet-an juga lho
.


untuk yang mau menikmati langsung kopinya bisa nongkrong dulu sejenak, karena tempatnya yg juga nyaman, sambil menikmati hiruk pikuk daerah ciledug yg lumayan panas.



karena bukan jenis pabrik yg besar, tempat ini juga lumayan terbuka sehingga kita bisa melihat proses pembuatan kopi mulai dari roasting, grinding sampai packing.



dan rasanya tidak pas jika sudah berkunjung kesini tidak membeli oleh oleh untuk dinikmati di rumah, maka dibeli lah coffee beans yg katanya spesial kopi khas tangerang ini.


dan memang rasa yg dihasilkan juga mantap, cocok untuk penikmat kopi yg suka kopi dengan karakteristik kopi yg tebal(medium body) dengan sedikit aroma dan rasa gula aren.

semoga trip kali ini bisa meng-inspirasi sobat molipir dimanapun berada. sampai jumpa di trip molipir selanjutnya. Terima kasih

Comments